Terlengkap dalam menyajikan informasi seputar kota-kota di Indonesia

3 Alasan Mengapa Indonesia Harus Membangun Kota Lain seperti Jakarta

Selama puluhan tahun Kota Jakarta menyandang status sebagai pusat segala hal di Indonesia. Mulai dari pusat pemerintahan, hiburan, bisnis dll. Hal inilah yang menjadi pemicu pembangunan yang dilakukan di Indonesia lebih dominan di Kota Jakarta. Berkat pombangunan yang dominan tersebut, Jakarta telah menjelma menjadi kota metropolitan terbesar di Indonesia. 

Jakarta adalah kota dengan populasi terbesar di Indonesia
ilustrasi Kota Jakarta (kabarbumn.com)

Saat ini Jakarta menjadi satu-satunya kota di Indonesia yang memiliki populasi diatas 10 juta jiwa. Menurut data BPS, populasi penduduk Kota Jakarta untuk tahun 2023 mencapai 10.672.100 jiwa. Angka tersebut sangat jomplang bila dibandingkan dengan kota-kota besar lainnya di Indonesia. Misalnya bila kita bandingkan dengan Kota Surabaya yang merupakan kota terbesar kedua di Indonesia. Populasi Kota Surabaya kurang dari sepertiga Kota Jakarta atau lebih tepatnya 2.887.223 jiwa. 

Jakarta juga merupakan satu-satunya kota di Indonesia yang bisa bicara banyak dikancah internasional. Kota Jakarta tidak hanya besar dari segi populasi, tetapi juga besar dari segi ekonomi. Kota Jakarta memiliki Produk Domestik Bruto (PDB) yang mencapai US$225,88 miliar. Untuk di Asia Tenggara hanya Singapura yang memiliki PDB diatas Kota Jakarta. Kota Jakarta juga memiliki pendapatan per kapita yang mencapai US$21,2 ribu. Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan pendapatan per kapita Manila dan Bangkok.

Dengan populasi penduduk Indonesia yang mencapai 275 juta, harusnya Indonesia sudah memiliki beberapa kota sekelas Jakarta. Setidaknya ada tiga alasan mengapa Indonesia harus membangun beberapa kota yang minimal bisa mendekati level Kota Jakarta. Apa saja tiga alasan tersebut? Berikut kita ulas satu per satu.

1. Pemerataan Pembangunan

Dampak yang paling dirasakan kalau Indonesia memiliki beberapa kota sekelas Kota Jakarta adalah pemerataan pembangunan. Selama ini pembangunan di Indonesia terlalu terpusat di Kota Jakarta. Dengan populasi dan kontribusi Kota Jakarta yang besar, otomatis Kota Jakarta menjadi prioritas utama untuk berbagai pembangunan. 


Contohnya adalah pembangunan Mass Rapid Transit atau MRT. Populasinya yang besar membuat MRT menjadi sangat mendesak untuk dibangun di Kota Jakarta dengan tujuan mengurai kemacetan. Sementara itu kota-kota lain di Indonesia masih belum ada tanda-tanda akan dibangun MRT. Penyebabnya karena belum terlalu mendesak untuk dibangun seperti Kota Jakarta. 

Tentunya agar pemerataan pembangunan benar-benar terasa, kota yang akan dikembangkan seperti Kota Jakarta  harus berlokasi relatif jauh dari Jakarta. Kalau bisa berada di pulau yang berbeda dengan Jakarta. 

2. Pemerataan Persebaran Penduduk

Jakarta merupakan kota dengan infrastruktur paling matang di Indonesia. Otomatis hal tersebut menjadikan kota ini pilihan utama untuk investasi. Besarnya investasi di Kota Jakarta tentunya akan berimbas terhadap kebutuhan tenaga kerja. Hal inilah yang menjadikan Jakarta sebagai salah satu tujuan utama bagi para pencari kerja di seluruh Indonesia. Setiap tahunnya jumlah pendatang yang mencari kerja selalu bertambah di Kota Jakarta.

Besarnya minat para pencari kerja juga berimbas terhadap kota-kota di sekitar Jakarta. Banyak para pekerja yang bekerja di Kota Jakarta namun memilih tinggal di kota-kota sekitar Jakarta seperti Bekasi, Tangerang, dan Depok. Hal tersebut juga berimbas terhadap membludaknya populasi penduduk di kota-kota sekitar Jakarta tersebut. Atas dasar itulah perlu dikembangkan kota-kota lain yang yang setara dengan Jakarta untuk mengurai kepadatan penduduk Jakarta dan kota-kota disekitarnya. Dengan demikian persebaran penduduk di Indonesia bisa lebih merata. 

3. Membangun Kota Baru yang Bertaraf Internasional

Seperti yang kita bahas sebelumnya, Jakarta menjadi satu-satunya kota di Indonesia bisa diandalkan dilevel internasional. Besarnya populasi dan perekonomian serta pesatnya perkembangan infrastruktur menjadikan Jakarta salah satu kota yang diperhitungkan dikancah global. Dengan populasi Indonesia yang lebih dari 275 juta, harusnya Indonesia sudah memiliki beberapa kota yang bersaing dikancah global seperti Kota Jakarta.

Dari 5 negara dengan populasi terbesar di dunia, hanya Indonesia yang cuma memiliki satu kota yang bisa diandalkan dilevel internasional. Brazil saja yang populasi dibawah Indonesia memiliki Kota Sao Paulu dan Rio Janeiro yang dikenal di dunia. Apalagi negara-negara dengan populasi yang besar Amerika dan China yang memiliki lebih banyak lagi kota bertaraf internasional. 

Itulah tiga alasan mengapa Indonesia harus membangun kota lain seperti Jakarta. Tentunya tidak mudah untuk mewujudkan kota lain di Indonesia yang bisa sejajar dengan Kota Jakarta. Butuh biaya yang besar serta waktu yang relatif lama. 


Rerefensi :
  • https://worldpopulationreview.com/countries/cities/brazil
  • https://en.wikipedia.org/wiki/List_of_ASEAN_country_subdivisions_by_GDP
  • https://jakarta.bps.go.id/indicator/12/1270/1/jumlah-penduduk-menurut-kabupaten-kota-di-provinsi-dki-jakarta-.html
Bagikan Postingan Ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Archives

Pengikut

Recent Posts